Mutasi Cantik: Heterochromia

Oktober 08, 2014

X-Men udah jadi salah satu kartun favorit ane dari dulu. Bahkan pas pertama kali beli VCD—bukan DVD—CD kartun pertama yang ane beli ya X-Men ini. Thanks to people out there yang udah bikinin film X-Men versi manusianya, yah meskipun agak beda sama yang di komik / kartunnya. Salah satu seri film X-Men ini, “First Class”, nyeritain awal mula terbentuknya X-Men.



Di film ini ada salah satu mutan, well, bukan kayak kebanyakan mutan lain di X-Men, dia cuma manusia biasa yang punya ‘kelainan’ genetik (we can call it, a mutation) yang membuat warna matanya beda antara mata kiri dan mata kanan. Istilah kerennya, Heterochromia. And you know what, ternyata ini beneran ada di dunia nyata!

Charles Xavier (kiri) ngasi tau Amy (kanan) kalo dia adalah seorang mutan. Amy punya heterochromia yang membuat mata kirinya berwarna biru & mata kiri berwarna hijau

Heterochromia (dari bahasa Yunani heteros: berbeda dan chroma: warna) adalah suatu keadaan di mana bagian tubuh manusia, biasanya Iris (Selaput Pelangi) bisa juga rambut atau kulit, mengalami perbedaan warna. Heterochromia yang terjadi pada Iris mata disebut Heterochromia Iridis.

Iris sendiri adalah selaput yang mengelilingi pupil dan memberi warna pada mata seseorang. Bisa item, coklat, hijau, biru, dsb. Warna-warna ini muncul karena pigmen (melanin) yang ada di iris. Mata biru punya lebih sedikit melanin, sementara mata coklat punya lebih banyak melanin. Sejatinya, warna mata itu sifatnya turun-temurun alias genetik. Tapi yang namanya interaksi antar gen itu kan kompleks, jadi kadang selama proses interaksi ini ada yang agak “nyeleneh”, dan salah satu akibatnya ya heterochromia ini. Mata yang terkena heterochromia bisa jadi dia kelebihan pigmen (berwarna lebih gelap/hyperchromic) atau kekurangan pigmen (lebih terang/hypochromic).


Berdasarkan asal-usulnya, heterochromia bisa bersifat congenital atau bawaan lahir (as I mentioned earlier) dan acquired atau diperoleh sebagai efek dari suatu kejadian, biasanya penyakit atau luka. Seseorang bisa punya heterochromia, karena emang salah satu orang tuanya juga punya heterochromia, atau karena dia adalah seorang chimera (dua telur yang dibuahi melebur jadi satu zigot, masing-masing dengan gen warna mata berbeda), atau dia adalah mosaic (seseorang yang memiliki dua atau lebih kode genetik dalam sel-selnya).

Sementara yang acquired heterochromia, biasanya diakibatkan oleh luka, trauma, peradangan, tumor, atau bisa juga dari penggunaan tetes mata tertentu yang bisa merusak iris. Beberapa penyakit atau syndrome, seperti Posner-Schlossmen Syndrome, Pigment Dispersion Syndrome, peradangan pada iris atau uvea (lapisan antara sklera dan retina), dapat menyebabkan perubahan pigmen pada mata.

Nah, kalo berdasarkan modelnya, heterochromia ini ada tiga jenis:
1)   Complete heterochromia, masing-masing mata (kiri & kanan) beda warnanya
2)   Sectoral heterochromia, sebagian dari iris yang beda warna
3)   Central heterochromia, beda warnanya berbentuk melingkar dari pupil

Aktor & Aktris ini punya Complete heterochromia. Josh Henderson (kiri) mata kirinya hijau & mata kanan biru, Alice Eve (tengah) mata kiri biru & mata kanan hijau, Mila Kunis (kanan) mata kiri hazel & mata kanan hijau

Kalo yang ini Sectoral heterochromia, Kate Bosworth (kiri) mata kiri biru & mata kanan parsial coklat/biru, Henry Cavill (kanan) mata kiri parsial coklat/biru & mata kanan biru

Nah, kalo ini Central heterochromia, Benedict Cumberbatch (kiri) & Angelina Jolie (kanan) bagian tengah kedua mata mereka berwana kekuningan, sementara bagian luarnya berwarna abu-abu/biru

Selain pada manusia, ternyata heterochromia juga bisa terjadi pada hewan lho. Yang ini saya pernah liat sendiri. Waktu itu saya sama anak kosan mau Jum’at-an, dan pas lagi jalan ke masjid tiba-tiba ada kucing lewat, wew matanya beda warna! Tapi lupa warnanya, keknya satu biru/ijo satu kuning deh. Tapi emang beneran bisa kok, hewan punya heterochromia. Selain kucing, heterohromia juga bisa dipunyai sama kuda, sapi, musang, dan anjing.

Heterochromia pada kucing dan anjing

Subhanallah sekali ya ciptaan Tuhan ini. Mutasi pun bisa jadi cantik. Kalo kamu punya ‘keunikan’ macem gini, gak usah malu, disyukuri saja.

And congratulations, you’re a mutant! :D



Thanks-list:
YOU, for reading this! :)

You Might Also Like

0 comments

Diberdayakan oleh Blogger.